12 Tips untuk mempercepat kinerja tablet android

Bagaimana cara mengatasi Tablet android yang lambat dan suka ngelag, pada artikel ini saya akan berbagi tips untuk mempercepat performa ponsel android atau lebih spesifiknya artikel saya kali ini akan membahas cara terbaik untuk mempercepat kinerja tablet android .

12 Tips untuk mempercepat kinerja tablet android
12 Tips untuk mempercepat kinerja tablet android


Biasanya komputer tablet melambat karena kapasitas Ram atau memori yang terbatas sedangkan anda menginstall begitu banyak aplikasi, berikut ini cara mengatasi permasalahan tersebut :

Tips untuk mempercepat kinerja tablet

1. Gunakan Task manager untuk memantau aplikasi yang sedang berjalan.

anda dapat membuka aplikasi task manager yang merupakan aplikasi bawaan setiap device android, lihat penggunaan RAM dan aplikasi apa saja yang sedang berjalan, jika memang tidak di butuhkan tutup saja aplikasi tersebut dan bersihkan RAM anda.

2. Bersihkan cache dari suatu aplikasi secara teratur.

Cache merupakan memori yang di gunakan suatu aplikasi untuk menyipan datanya, jika dirasa aplikasi tersebut jadi berat saat di buka anda bisa membersihkan cachenya dari sistem.

3. Jangan terlalu banyak menggunakan widget.

Widget merupakan aplikasi yang menempel di halaman depan tablet anda, seperti pencarian, cuaca, jam analog. jika dirasa tidak terlalu penting dan hanya di jadikan sebagai hiasan sebaiknya widget tersebut di hapus saja karena itu banyak menghabiskan memori.

4. Matikan animasi pada device

Animasi memang terlihat keren saat anda mematikan ponsel, menyalakan atau dalam menavigasi menu, tapi perlu di ingat kalau untuk menjalankan Animasi tersebut menghabiskan begitu banyak daya yang akan memberi efek pada performa tablet anda.

5. Matikan sinkronisasi, GPS , Bluetooth, brightness otomatis dan rotasi otomatis pada device

ini merupakan tips dan trik yang bisa anda gunakan untuk mempercepat kinerja tablet android anda. Biasakan untuk menggunakan fungsi-fungsi di atas hanya pada saat di butuhkan saja, jangan membiarkan semua fungsi tersebut menyala seharian karena dapat membuat batre boros dan menghabiskan cukup banyak memori.

6. Uninstall Aplikasi yang sudah tidak terpakai

beberapa orang masih saja menyimpan game yang sudah selesai dia mainkan atau tamat, padahal dia sudah tidak pernah lagi menggunakan aplikasi tersebut. untuk menghindari penggunaan memori yang sia-sia sebaiknya aplikasi tersebut di hapus saja.

7. Lakukan Rooted pada Tablet anda

Tidak hanya ponsel android yang dapat di root, tablet pun bisa. untuk Fungsi root dan kelebihannya sudah pernah saya share di blog ini, silahkan cari saja. dan untuk melakukan rooted anda bisa mencarinya dari google karena setiap device mempunyai cara yang berbeda.

8. Pindahkan data aplikasi ke Micro SD

Jika ponsel anda sudah di root anda bisa melakukan langkah ini, supaya memori ponsel memiliki luang yang lebih untuk menyimpan data lain.

9. Lakukan Factory Reset dari system

Jika memang anda ingin mengambalikan semua fungsi dan performance tablet anda seperti saat baru membelinya anda bisa melakukan hal ini untuk membuat kinerja android cepat. tapi ingat semua data anda akan terhapus.

10. Gunakan Aplikasi pendukung

Dalam hal ini anda bisa menginstal aplikasi yang dapat memudahkan anda dalam membersihkan cache atau mengatur performance lainnya, Contohnya : clean master, advanced task killer, memori optimizer, dll.

11. Naikkan Kecepatan device anda / Overclocking

Dalam kasus ini hanya untuk yang mengerti saja, layaknya komputer tablet atau ponsel android juga bisa di overclock dengan syarat ponsel sudah di root. banyak aplikasi yang bisa anda gunakan. tapi pikir2 dulu karena overclock menyebabkan batre cepat panas.

12. Atur aplikasi startup pada device

Startup atau autostart adalah perogram yang jalan otomatis saat anda menyalakan tablet, sama halnya seperti komputer anda bisa mengatur aplikasi apa yang perlu dijalankan dan di matikan. cari saja aplikasinya autostart di google play.

itulah kumpulan tips untuk mempercepat performance Tablet Android yang mungkin bisa membantu anda, Perlu di ingat Sebetulnya semua tips yang ada disini bisa anda terapkan juga pada smartphone android anda untuk mempercepat kinerjanya, apabila ada pertanyaan atau masukkan seputar mempercepat performance android silahkan di tanyakan di komentar.

Belum ada Komentar untuk "12 Tips untuk mempercepat kinerja tablet android"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel